Sepertinya belanja besar beberapa musim terakhir belum memuaskan sang pelatih,Roberto Mancini. Mancini masih ingin berinvestasi besar-besaran dengan mendatangkan pemain bagus musim panas ini.
"Barcelona dan Real Madrid membeli dua atau tiga pemain dengan harga mahal setiap musim. Manchester CIty juga akan melakukan hal yang sama," ucap Mancini kepada BBC Sport.
"Kami harus terus mengembangkan diri. Kami harus memiliki kekuatan untuk bermain di Liga Champions dan Liga Premier Inggris."
Mancini juga memberikan penilaian positif kepada Carlos Tevez yang sempat minggat dari City selama enam bulan. "Tak sulit untuk mengatur Tevez, dia adalah orang yang baik. Kami selalu memiliki hubungan yang baik. Saya tak tahu kenapa dia bisa berbuat seperti itu di bulan September."
"Tapi dia bisa membuktikan bahwa dia adalah pribadi yang baik dan pemain yang hebat."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar