Sneijder sukses melesakkan sepasang gol ke gawang Udinese dalam laga pertama sebagai starter setelah pulih dari cedera.
Penampilan prima yang disajikannya dengan menyumbang dua gol dalam kemenangan Inter Milan 3-1 di markas Udinese, Rabu (25/4) membuat Wesley Sneijder merasa telah kembali ke level performa terbaik seperti sedia kala.
Dan laga di Friuli -- laga pertama Sneijder sebagai starter setelah pulih -- sukses dilalui dengan kontribusi positif yang mengantar Inter memangkas selisih dengan Lazio di slot terakhir zona Liga Champions menjadi tiga poin.
“Kembali menjadi bagian penting untuk Inter menimbulkan perasaan hebat,” kata Sneijder kepada De Telegraaf.
“Saya memutuskan melakoni comeback hanya setelah benar-benar pulih dari cedera saya kali ini. Cukup menggoda untuk mempercepat comeback Anda, tapi biasanya itu tak berhasil. Kini saya kembali ke diri saya yang terbaik seperti biasanya.”
“Hasil ini [kontra Udinese] merupakan suntikan kepercayaan diri yang luar biasa dalam empat laga tersisa. Kami sadar tak akan mudah mendaki ke peringkat ketiga karena kami punya jadwal melawan AC Milan dan Lazio, tapi kami akan berusaha sekuat tenaga untuk mencapai target kami,” tandasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar