Create your own banner at mybannermaker.com!
Copy this code to your website to display this banner!

Laman

Senin, 23 April 2012

Setelah Robben-Ribery, Huntelaar Juga Berkelahi dengan Rekan Setim

Gelsenkirchen - Insiden perkelahian rekan setim terjadi lagi di Bundesliga. Setelah Arjen Robben dengan Franck Ribery, Klaas-Jan Huntelaar juga berduel dengan Jermaine Jones.

Perkelahian di antara pemain Schalke 04 itu terjadi pada sesi latihan tim hari Sabtu (23/4/2012) lalu, ketika The Royal Blues mempersiapkan diri menghadapi Augsburg tadi malam. 


Huntelaar dan Jones sempat bertukar pukulan sebelum dilerai oleh kawan-kawannya yang lain. Pelatih Huub Stevens kemudian memisahkan keduanya di sisa latihan tersebut.

Meski demikian, pihak Schalke sepertinya tidak ingin menanggapi kejadian itu lebih jauh. Berbeda misalnya dengan Bayern Munich, yang kabarnya mendenda Ribery sebesar 50 ribu euro karena memukul Robben di dressing room, saat jeda babak pertama di pertandingan Liga Champions melawan Real Madrid minggu lalu.

"Untungnya, tidak ada yang matanya hitam dari insiden itu," cetus manajer Schalke, Horst Heldt, dilansir AFP. "Semua sudah kembali baik. Pemain berkelahi itu tidak selalu hal yang buruk kok."

Stevens sang pelatih juga berpendapat serupa dengan manajernya. "Hal-hal seperti ini bisa terjadi dalam latihan. Itu menunjukkan betapa besar semangat di dalam tim. Di perjalanan menuju Augsburg nanti, kami pasti akan menertawakan kejadian itu," tukasnya.

Huntelaar kemudian menjadi penyelamat Schalke di pertandingan tersebut tadi malam. Ia menjebol gawang Augsburg di menit 38, membalas gol tuan rumah di menit kelima via Sebastian Langkamp. Duel itu berkesudahan 1-1, Huntelaar menyejajarkan dirinya dengan Mario Gomez (Bayern Munich), di tangga teratas daftar top skorer sementara dengan 25 gol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar