Ranieri terkejut atas rumor yang menghubungkannya dengan klub asal Rusia itu.
Claudio Ranieri dipecat Inter Milan beberapa waktu lalu dan posisinya digantikan pelatih muda Andrea Stramaccioni. Baru-baru ini tersiar kabar klub Rusia Spartak Moskwa menawarinya pekerjaan.
Namun Ranieri menepis rumor tersebut sekaligus menolak memberikan banyak keterangan kepada pers sejak tidak lagi melatih I Nerazzurri.
Namun Ranieri menepis rumor tersebut sekaligus menolak memberikan banyak keterangan kepada pers sejak tidak lagi melatih I Nerazzurri.
"Maaf, tapi saya memutuskan untuk tidak bicara kepada jurnalis untuk beberapa waktu," demikian respons Ranieri mengenai rumor ini.
"Mengenai Spartak, ini berita buat saya. Saya hanya bisa berasumsi kabar ini datang dari Rusia, karena mereka tidak terlihat ada di Italia sebelum berita ini berembus atau setidaknya saya tak pernah mendengar dari mereka," tegasnya.
"Mengenai Spartak, ini berita buat saya. Saya hanya bisa berasumsi kabar ini datang dari Rusia, karena mereka tidak terlihat ada di Italia sebelum berita ini berembus atau setidaknya saya tak pernah mendengar dari mereka," tegasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar